Sesuai dengan namanya, Listen N Write Free cepat dan mudah untuk mendengarkan dan menuliskan ceramah, wawancara dan kuliah yang direkam! Program ini memungkinkan Anda untuk mendengarkan setiap file media baik audio dan video, dengan perbedaan dari program pada umumnya adalah dilengkapi dengan tombol yang nyaman yang memungkinkan Anda bergerak maju dan mundur beberapa detik dan built-in editor teks.
Cara penggunaannya sangat mudah.
- Klik tombol "open multimedia file" yang berbentuk seperti ikon folder. Cari (browse) dan buka (jalankan) file audio yang anda ingin traksrip dalam hardisk atau media penyimpanan anda yang lain.
- Tulis pada jendela text editor yang disediakan di bawahnya.
- Jika ingin menghentikan sementara (jeda) suaranya, tekan saja tombol F5. Ingin mulai lagi, tekan tombol F5 juga. Demikian seterusnya sampai proses transkripsi selesai. Setiap kali kita menekan tombol F5 untuk menjalankan suara lagi, program akan memulai dari kata terakhir yang tadi diperdengarkan. Jadi kita tidak akan kehilangan jejak dalam menyalinnya ke dalam tulisan.
- Bila penulisan telah selesai, tekan tombol Save, beri nama file, dan simpanlah file tulisan anda itu ke dalam format RTF ataupun TXT. Mudah, bukan?
DOWNLOAD LISTEN N WRITE
Adakah bahasa indonesianya?
BalasHapus